Resep membuat Hamburger

Hamburger selalu jadi favorit anak-anak. Apalagi kali ini dibuat sesuai cita rasa sendiri di rumah. Lezat rasanya, tinggi kandungan gizinya. Gak kalah sama hamburger yang dijual di luaran.
hamburger_resepku
Bahan yang dibutuhkan :

5 buah Roti Hamburger
Daun Selada, Ketimun, Tomat, Mustard, Saus Tomat, Saus Sambal

Daging Burger :
2 sdm Margarine
1 buah Bawang Bombay, cincang
500 gr Daging Sapi cincang
3 lembar Roti Tawar
50 cc susu cair
2 butir telur ayam
2 blok kecil (@ 4 gr) MAGGI® Kaldu Blok Rasa Sapi ½ sdt garam , ½ sdt lada bubuk , 1 sdt Gula Pasir
1 sdm MAGGI® Seasoning
3 sdm Margarine


Cara membuat :
  1. Panaskan margarine, tumis bawang bombay hingga layu. Angkat.
  2. Rendam roti tawar dengan susu cair dan kocokan telur ayam hingga lunak. 
  3. Campur daging sapi cincang, roti tawar dan bawang bombay yang sudah ditumis, aduk rata. 
  4. Tambahkan MAGGI® Kaldu Sapi, garam, lada, gula pasir serta MAGGI® Seasoning. 
  5. Bagi adonan menjadi 5 bagian, bentuk masing-masing adonan menjadi bulatan-bulatan pipih. 
  6. Panaskan margarin, goreng bulatan-bulatan daging hamburger sambil dibolak-balik hingga matang. 
  7. Olesi roti hamburger dengan Mustard, Saus Tomat dan Saus Sambal. Beri daun selada, irisan ketimun dan tomat. Sisipkan daging hamburger ke dalamnya. 

Selamat menikmati hamburger yang lezat